Jumlah Faskes yang Melayani KB Menurut Jenis Pengelola
Nama Data | Jumlah Faskes yang Melayani KB Menurut Jenis Pengelola |
Sumber Data | Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak |
Konsep Definisi | Fasilitas Kesehatan Keluarga Berencana yang selanjutnya disebut Faskes KB adalah fasilitas yang mampu memberikan pelayanan kontrasepsi, berlokasi dan terintegrasi di Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Pertama (FKTP) dan di Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL), dikelola pemerintah termasuk TNI, Polri maupun swasta dan Lembaga Swadaya Masyarakat serta telah terdaftar di dalam data K/0/KB dan bekerja sama dengan BPJS Kesehatan (Perkaban BKBN Nomor 3 Tahun 2017). K/0/KB adalah data yang memuat jumlah Faskes KB dan karakteristiknya, potensi tenaga pelayanan KB yang ada dan yang telah dilatih serta sarana perlengkapan di setiap Faskes KB di seluruh Indonesia (Perkaban BKBN Nomor 3 Tahun 2017). Jumlah Faskes yang Melayani KB adalah total fasilitas yang mampu memberikan pelayanan KB yang meliputi konseling, pemberian kontrasepsi, penanggulangan efek samping, komplikasi yang terintegrasi di FKTP dan FKRTL dan dikelola oleh pemerintah maupun swasta dan lembaga swadaya masyarat seta telah terdaftar di dalam data K/0/KB. |
Kegunaan | Sebagai tempat pelayanan alat kontrasepsi/obat bagi akseptor KB. |
Referensi Data | Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Lombok Barat |
Standar Data |