Indeks Kualitas Air
Nama Data | Indeks Kualitas Air |
Sumber Data | Dinas Lingkungan Hidup |
Konsep Definisi | Indeks Kualitas Air (Water Quality Index / WQI) adalah metode sederhana yang digunakan sebagai bagian dari survei kualitas air secara umum dengan menggunakan sekelompok parameter yang mengurangi sejumlah besar informasi ke nomor tunggal, biasanya berdimensi, dengan cara yang mudah direproduksi (Abbasi dan Abbasi, 2012). Perhitungan kualitas air sungai untuk parameter kunci BOD, COD, DO, pH, dan TSS di sungai-sungai di Lombok Barat, dihitung berdasarkan baku mutu air. Dimana baku mutu air dipakai standar dalam menentukan air tersebut tercemar atau tidak. Melalui penghitungan ini, diharapkan kualitas sungai di Lombok Barat dapat diketahui secara kuantitatif berdasarkan standar baku mutu (parameter kunci BOD, COD, DO, pH, dan TSS) pada sungai yang dipantau. |
Kegunaan | Untuk mengetahui kualitas air sungai di Lombok Barat dan salah satu komponen perhitungan IKLH |
Referensi Data | Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2021 Tentang Indeks Kualitas Lingkungan Hidup |
Standar Data |